Minggu, 28 Februari 2016

5 Ciri Krim Pemutih yang Aman Bagi Wajah

Cara mengenali krim pemutih yang aman - Cream pemutih sangat gampang Anda jumpai di pasaran. Tentunya, tak hanya tersedia dalam satu jenis saja, melainkan berbagai jenis. Sehingga, Anda sebagai konsumen bisa memilih sesuai dengan kebutuhan dan harga yang ditawarkan. Namun, ternyata tak semua krim pemutih wajah tersebut aman untuk Anda pakai.

Ada juga yang bisa membahayakan kesehatan Anda, meskipun jika dilihat dari hasilnya, krim tersebut menunjukkan hasil yang cepat. Untuk itu, tak ada salahnya Anda mengetahui ciri krim pemutih yang aman agar nantinya tak harus mengorbankan kesehatan hanya untuk kecantikan wajah semata.

1. Cream pemutih wajah yang aman biasanya sudah memiliki izin dari BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan). Nah, walaupun Anda sudah menggebu-gebu ingin membeli krim pemutih yang di inginkan, luangkanlah waktu untuk menengok izin dari badan milik pemerintah tersebut.

2. Pastikan produk pemutih tersebut warnanya tidak mencolok atau bahkan mengkilap karena warna yang mencolok tersebut biasanya menandakan bahwa produk terbuat dari bahan kimia yang berbahaya. Tak hanya itu saja yang harus Anda perhatikan ketika melihat wujud krim, pastikan juga krim tidak mengeluarkan bau yang menyengat.

3. Krim tidak lengket dan juga dapat tercampur dengan rata. Mungkin, banyak dari Anda yang sudah sering membeli krim pemutih. Pastinya, Anda juga pernah menjumpai krim yang lengket saat Anda ingin menggunakannya. Nah, krim yang seperti itulah yang wajib dihindari supaya kulit wajah Anda tetap sehat dalam waktu yang lama.

4. Warna kulit wajah anda tidak tampak pucat saat memakai krim pemutih tersebut. Ya, memang ada krim yang bisa menampakkan hasil kulit putih dengan cepat. Tetapi, biasanya krim yang dimaksud tersebut menyuguhkan warna kulit yang pucat. Hal tersebut dikarenakan bahan kimia yang terkandung pada krim tersebut.

5. Waspada harga murah. Biasanya, krim yang berbahaya tersebut dijual dengan harga murah. Tentunya, harga yang terjangkau banyak menarik konsumen untuk membeli krim pemutih wajah tersebut.

Nah, buat Anda yang beranggapan cantik itu bisa instant, duh hati-hati deh. Cantiknya instant, efeknya jangka panjang. Lebih baik Anda memakai krim yang sudah ada BPOM seperti krim pemutih yang aman dan alami Moel Rizette Whittening Cream+.

Rabu, 03 Februari 2016

Cara Berbelanja dan Cara Konfirmasi di Matrixshop

Bagaimana sih cara belanja di matrixshop dan cara konfirmasi di matrixshop ? - Berkembangnya dunia teknologi, membuat toko online sangat banyak di dunia internet. Tak terkecuali toko online terpercaya di indonesia yaitu Matrixshop yang fokus menjual produk kesehatan dan kecantikan. Matrixshop merupakan situs belanja online terpercaya dan menjamin pelanggannya puas dengan pelayanan dari mereka. Matrixshop juga menjual di tv mereka dengan channel matrixtv yang biasa disebut dengan homeshopping.

Banyak yang masih bingung bagaimana cara belanja di matrixshop dan bagaimana juga cara konfirmasi di matrixshop yang mrupakan situs toko online yang masih baru berkembang ini.

Saya sempat beli produk kesehatan yaitu InfinyCal yang merupakan ion kalsium yang berguna atau bermanfaat untuk kesehatan. Ternyata kita bisa kok membeli walaupun tidak harus menjadi member mereka. Namun memang agak susah untuk yang pertama kali baru membeli di matrixshop tata caranya membeli di matrixshop.

Dan berikut saya jelaskan untuk cara belanja di matrixshop dan cara konfirmasinya di matrixshop. Kalau anda teliti sebenarnya mereka menyediakan kok halaman cara belanja di matrixshop yang lebih lengkap, bisa anda akses di www.matrixshop.co.id/howtobuy. Oke, akan saya jelaskan juga sedikit caranya ya :

1. Pilih produk yang ingin anda beli.

2. Setelah membaca informasi produknya, anda hitung biaya pengiriman dengan memasukkan data alamat.

3. Langsung saja klik keranjang belanja.

4. Setelah itu, periksa kembali keranjang belanja anda, masukkan kode voucher jika memang anda memilikinya lalu klik Lanjutkan pengiriman.

5. Kemudian anda akan di bawa ke halaman data member atau memasukkan data lengkap seperti nama, alamat lengkap dan nomor handphone untuk mempermudah kiriman anda. Setelah itu Lanjutkan ke pembayaran.

6. Pilih pembayaran anda, mau tranfer bank atau menggunakan kartu kredit. Untuk tranfer bank mereka menyediakan 3 bank seperti BCA, Mandiri dan BRI.

7. Setelah itu anda langsung tranfer uang sesuai total pembayaran di keranjang belanja matrixshop.

8. Setelah uang anda tranfer ke rekening Matrixshop. Klik Bayar Sekarang.

9. Kemudian Konfirmasi Pembayaran Anda. Untuk lebih detail, anda bisa melihat contohnya dibawah :


Isi data sesuai nama rekening anda dan nomor rekening anda, lalu klik Konfirmasi.

10. Proses selesai, Anda hanya tinggal menunggu barang sampai dirumah melalui kurir JNE. Jika saat anda belanja tidak menjadi member, untuk konfirmasi lebih lanjut anda bisa email ke matrixshop di customer.service@matrixshop.co.id. Walaupun dengan tidak mengirim email, mereka juga pasti memproses pesanan anda.

Mudah bukan, cara belanja di matrixshop dan cara konfirmasi di matrixshop. Jika dari anda yang ingin bertanya, dapat melalui form komentar dibawah ya, Terima kasih sudah membaca artikel cara belanja dan cara konfirmasi belanjaan di Matrixshop.